Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2019 tahapan, program dan jadual juga berhimpitan dengan penyelenggaraan Pilgub Jatim 2018. Rakor dalam sosialisasi PKPU 3 Tahun 2018 tentang pembentukan dan tata kerja badan adhoc ppk, pps dan kpps. Dalam sambutannya, Eko Sasmito yang merupakan Ketua KPU Provinsi Jatim menyampaikan dalam pembukaan kegiatan rakor kali ini mengingatkan bahwa tahapan penyelenggararaan Pilgub ini juga ada beberapa tahapan pemilu 2019 yang akan dilaksanakan. Proses Verifikasi Faktual Parpol juga sedang berlangsung yang kedepannya juga kita akan menghadapi laporan dana kampanye pasangan calon. PKPU 3 ini tentunya menjadi hal penting bagi kita semua karena kaitannya tentang pembentukan badan adhoc pemilu, selamat rakor dan dengan ucapan basamalah resmi kegiatan rakor ini kita mulai, pungkasnya.
Kegiatan ini diselenggarakan di Kediri hingga esok hari yang diikuti oleh anggota KPU Kabupaten dan Kota Sejatim bersama Kasubbag yang membidangi pembentukan badan adhoc. Hadir, MH.Fatkhur Rohman yang merupakan anggota SDM dan Parmas bersama Nikmah Kasubbag Hukum KPU Kabupaten Lamongan dalam kegiatan rakor kali ini./ftr